Minggu, 11 Mei 2025

Ini Daftar Lengkap Pemain Timnas Indonesia Pernah Lawan Santos FC Diperkuat Pele, Harga Tiketnya Cuma Rp 400 Perak

Rabu, 7 Mei 2025 13:24

Kolase foto Kiper Timnas Indonesia, Ronny Pasla bersama dengan Pele dan pertandingan Timnas Indonesia vs Santos FC/ Foto: dok. Ronny Pasla

HVSMEDIA.ID - Pada 21 Juni 1972, Stadion Utama Senayan (kini Gelora Bung Karno) menjadi saksi pertandingan bersejarah antara Timnas Indonesia dan klub legendaris Brasil, Santos FC, yang diperkuat oleh sang maestro sepak bola, Pele

Laga persahabatan antara Timnas Indonesia vs Santos FC ini digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun DKI Jakarta ke-445 dan disaksikan oleh lebih dari 80.000 penonton yang memadati stadion. 

Pada pertandingan Timnas Indonesia vs Santos FC ini diisi dengan tim bertabur bintang seperti Pele, Carlos Alberto, Edu, dan Jader, skuad Garuda tampil dengan semangat juang tinggi. 

Pertandingan ini bukan hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga merupakan momen bersejarah karena menghadirkan legenda sepak bola dunia, Pele, ke Indonesia

Di bawah asuhan pelatih Endang Witarsa, Timnas Indonesia menurunkan sebelas pemain terbaik dari berbagai klub papan atas tanah air.

Daftar 11 Pemain Timnas Indonesia saat Melawan Santos FC:

1. Ronny Pasla (Kiper)

2. Juswardi (Bek)

3. Sunarto (Bek)

4. Muljadi (Bek)

5. Anwar Ujang (Kapten)

6. Suaeb Rizal (Gelandang)

7. Moh. Basri (Gelandang)

8. Abdul Kadir (Sayap Kiri)

9. Jacob Sihasale (Penyerang)

10. Risdianto (Penyerang)

11. Iswadi Idris (Gelandang Serang)

Pertandingan berlangsung sengit dan penuh semangat. Santos FC unggul terlebih dahulu melalui gol-gol dari Jadel dan Edu, serta satu gol dari Pele yang dicetak melalui tendangan penalti. 

Namun, Timnas Indonesia tidak tinggal diam. Risdianto berhasil memborong dua gol untuk Indonesia, menunjukkan kualitas dan ketajamannya sebagai penyerang. 

Meskipun akhirnya Indonesia harus mengakui keunggulan Santos FC dengan skor tipis 2-3, penampilan Timnas Indonesia mendapat apresiasi tinggi dari para penonton. 

PSSI harus merogoh kocek sebesar 45.000 dolar AS, yang terdiri dari 40.000 dolar sebagai fee untuk tim Santos dan 5.000 dolar untuk tiket perjalanan. 

Biaya tersebut cukup besar pada masanya, apalagi dibandingkan dengan negara-negara lain yang juga mengundang Santos FC dalam tur Asia mereka. 

Misalnya, di Tokyo, Jepang, Santos hanya menerima 22.500 dolar AS, belum termasuk biaya tiket pesawat. 

Di Bangkok, Thailand, mereka dibayar 35.000 dolar AS plus tambahan tiga persen dari keuntungan penjualan tiket.

Untuk menutupi biaya kedatangan tim Santos FC, PSSI mengandalkan penjualan tiket sebagai sumber utama pendapatan. 

Harga tiket pertandingan bervariasi antara Rp 400 hingga Rp 5.000 untuk penonton umum, dan Rp 800 untuk anggota ABRI serta pelajar. 

Dengan lebih dari 80.000 penonton yang hadir, PSSI berhasil memperoleh pendapatan sekitar Rp 74 juta dari tiket yang terjual.

Meskipun demikian, pertandingan ini dianggap sepadan dengan pengalaman berharga yang didapatkan oleh para pemain dan penggemar sepak bola Indonesia saat Santos FC hadir di Indonesia. (fun)

Tag berita:
Berita terkait